warna itu indah,
warna itu sehat,
warna itu kehidupan itu sendiri

Rabu, 05 September 2012

Topo Map Love Rainbow Cake by Ari Dwi

Coba deh lihat corak warna-warni dari Cake Topo Map Love Rainbow buatan Ari Dwi ini... cantik yaaa... pasti ingin tahu bagaimana cara membuat corak seperti itu donk... Yuk kita baca cerita lengkapnya berikut ini.
Dear Trio Host Pelangi,

Mau ikutan laporan hasil eksperimen hari ini. Sebenernya dah lama pengen ikutan, cuma waktunya belum ada.
Kebetulan hari ini bisa ngabur sebentar dari kampus jadi disempatin buat cake ini.
Idenya dari sharing Mbak Hikma tentang cake alunan kasih. Lihat gambarnya kayaknya enak dan lembut. Langsung search ke Blog-nya Mbak Hesti, ketemu deh resep aslinya.
Langsung punya ide gimana dibuat rainbow aja biar dapet logo NCCRW yang keren.

Karena disini tidak ada pewarna lengkap, jadi saya pake pewarna bubuk yang ada di supa aja. Kebetulan sudah pernah ada yang mengkonfirmasi ke produsennya, bahan2 yang terkandung di dalamnya insya Allah halal.
Cuma punya 3 warna biru, merah, kuning. Dan pewarna hijau koepoe2 dari Indonesia.
Akhirnya warna yang ada di mix untuk menghasilkan warna ungu dan orange.

Topo map love cake (diambil dari blog Mbak Hesti)

Bahan:
250 gr butter (pake margarin semua)
250 gr gula pasir (cuma 200 gr, taku kemanisan)
1/2 sdt vanili
5 butir telur
300 gr terigu protein sedang + 1 sdt baking powder
125 gr susu evaporated (pakai susu UHT)
Coklat bubuk secukupnya untuk taburan

Pewarna (menggunakan sendok takar yang ada di kemasan pewarnanya)
Merah, kuning, biru --> masing2 2 sendok takar
Hijau ---> 3 tetes
Ungu ---> pewarna biru dan merah masing2 2 sendok takar
Orange ---> pewarna kuning dan merah masing2 2 sendok takar

Cara membuat:
Kocok margarin, gula dan vanili sampai mengembang dan pucat. Tambahkan telur satu persatu sambil dikocok rata. Tambahkan setengah bagian terigu, dan kocok dengan speed rendah.
Masukkan susu dan kocok rata, tambahkan sisa terigu dan aduk rata.

Bagi adonan menjadi 6 bagian dan masing2 diberi pewarna. Tuang ke dalam loyang ukuran 18 cm, per bagian adonan. Karena adonan sedikit, jadi dimasukkan ke plastik segitiga dan diratakan agar tidak tercampur dengan taburan coklatnya. Tiap lapisan diberi taburan coklat bubuk. Lapisan paling atas tidak diberi taburan coklat.
Panggang dengan suhu 180 dercel selama 45 menit atau sampai matang.

Cakenya lembut, enak dan tidak terlalu manis. Kelihatannya warna ungu kayak biru, tapi aslinya ungu kok. Maklum masih amatir dalam fotografi. Mudah2an laporan bisa diterima.

Salam rainbow,
Ari Dwi in Nara Japan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar