warna itu indah,
warna itu sehat,
warna itu kehidupan itu sendiri

Senin, 10 September 2012

Gerbuk Pelangi by Tri Palupi




Dear Ibu Trio Host Pelangi

Selamat hari Senin....


Kali ini saya membuat snack khas Madura. Dan baru pertama kali ini pula saya membuatnya khusus untuk acara NCC Rainbow Weeks.
Garbuk adalah kue tradisional asal Madura yang menggunakan singkong parut sebagai bahan dasarnya. Penampilan dan warnanya menjadi semakin cantik karena penambahan warna pelangi pada bahan dasarnya, dan yang pasti dibuatnya sangat mudah. Bahan pewarna yang digunakan juga aman untuk tubuh manusia.
Saya menambahkan saus gula merah campur santan pada penyajiannya agar kue tradisional ini semakin nikmat disantap dan dapat ditampilkan dalam sajian Nasional maupun Internasional dengan semakin indah dan tak kalah dengan hidangan lainnya. Apalagi tugas kita untuk melestarikan makanan tradisional Nusantara sangatlah diharapkan.

GARBUK PELANGI
Resep: Sajian Sedap

Bahan-bahan :
750 gram singkong, diparut halus
100 gram gula merah, diiris halus
1 sendok teh garam
¼ sdt vanili bubuk
Pewarna makanan merk Cross dan Kupu-kupu

Pelengkap Saus santan:
250 cc santan kental yang dimasak dengan daun pandan dan ½ sdt garam

Cara Pengolahan :
    1. Singkong yang telah diparut halus diaduk rata dengan garam.
    2. Siapkan cetakan sesuai selera, alasi dengan plastic dan olesi dengan minyak agar kue mudah dilepas/diangkat. Tambahkan irisan gula merah di atasnya.
    3. Kukus kue selama 40 menit sampai matang.
    4. Jika sudah matang angkat dari kukusan dan dinginkan.
    5. Sajikan kue bersama sauce santan
    6. Selamat menikmati

Salam manis
Tri Palupi Pipi
http://www.pawonepipi.blogspot.com/
http://www.pizzacorong.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar