warna itu indah,
warna itu sehat,
warna itu kehidupan itu sendiri

Jumat, 07 September 2012

Telur Rawis Rainbow by Mei Ningsih

Ketika telur rawis atau telur dadar  yang diiris berubah  menjadi pelangi, hanya bisa ditemui disajian nya Mei



Ibu ibu host.....lapor grakkkk.........semangat pelangiiiiiiiiiiiii


Ini adalah laporan keempat saya, semoga bisa ditayangkan :))...
Gara - gara memikirkan si Telur Rawis Rainbow ini...semalam saya susah tidur...pingin cepet cepet bangunnn dan buat telur rawis ini.
Entah dari mana asalnya nama telur rawis ini, yang jelas telur adalah telur dan rawis bisa diartikan sebagai "cacahan/potongan"
Telur rawis biasanya disajikan sebagai pelengkap tumpeng hias, nahh gara gara semangat rainbow...tak ketinggalan telur rawispun "dirainbow-in"
Bahan bahannya cukup mudah :

2 Butir telur ukuran sedang, dicampur dengan air sekitar 200 mL
Pewarna sesuai selera.
Saya menggunakan cap Rajawali untuk warna hijau, biru,serta merek Cross untuk warna merah dan kuning.
Warna ungu saya dapatkan dari campuran warna merah dan biru
Warna orange saya dapatkan dari campuran warna merah dan kuning


Cara Pembuatan :
1.Campurkan telur dan air, gunakan whisk
2.Bagi menjadi beberapa bagian, dan warnai - masing masing sekitar 3 tetes
3. Dadar tipis tipis menggunakan wajan Teflon
4. Potong potong/gunting tipis tipis Telur Rawis Rainbow ini
5. Sajikan sebagai pelengkap tumpeng hias, atau bisa juga digunakan sebagai pelengkap Bento

Salam Rainbow
Mei Djeng Kamto (Kediri)
http://djengkamto.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar