warna itu indah,
warna itu sehat,
warna itu kehidupan itu sendiri

Kamis, 23 Agustus 2012

RAINBOW CAKE in CUP - Lusy Widjaja


Ada Rainbow in jar, ada pula rainbow in cup. Tidak mungkin memenuhi satu cup dengan lengkap ketujuh warnanya, marilah kita sandingkan dua cup yang saling melengkapi hehehhe...

Dear host NCCRW en teman2,

Mau setor laporan Rainbow Week lg, kali ini bikinnya di cup kecil yg masing2 berisi 3 warna : ungu hijau biru dan kuning orange pink. Kali ini memakai basenya memakai resep Besta Arlita.


Berikut resepnya :

210gr gula halus, ayak
7 kuning telur
7 telur utuh
1 sdm Sp
210gr terigu serba guna, ayak
15gr susu bubuk, ayak
210gr mentega / margarine, cairkan
Pasta yam (tals), blueberry, pandan, banana, orange, strawberry @1/2 sdt

Cara membuat :
1. Kocok gulaa halus, telur dan Sp hingga kental.
2. Masukkan terigu dan susu bubuk, aduk rata.
3. Masukkan mentega / margarine cair, aduk balik hingga rata.
5. Bagi adonan menjadi 6 bagi (lbh kurang 190-200gr) beri pasta.
6. Tuang ke loyang 22x22x4cm.
7. Panggang 160C sekitar 15-20mnt atau sampai matang.

Resep Buttercream :

500gr shortening / mentega putih
250gr white chocolate, caikan
1 kaleng susu kental manis

Cara membuat :
1. Kocok mentega putih hingga fluffy
2. Campurkan white chocolate cair dan susu kental manis, aduk rata.
3. Jika kurang manis, bisa ditambahkan gula halus.

Salam,
Lusy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar