warna itu indah,
warna itu sehat,
warna itu kehidupan itu sendiri

Senin, 13 Agustus 2012

KETIMUS RAINBOW


Ketimus, penganan tradisional yang legit dan dibungkus daun pisang.....ah, mengapa tidak dibuat dalam bentuk rainbownya? Sesekali bolehlah ya tampil genit agar mendunia......Coba lihat dan simak resep serta fotonya di bawah ini...

Selamat pagi Mba Endang  dkk  :)
Saya mau laporan ya untuk meramaikan acara Rainbow Weeks NCC.

Untuk meramaikan acara Rainbow Week ini saya memilih membuat kue yang bahannya memang kebetulan ada di rumah dan relative mudah membuatnya.

Awalnya sih memang sempat berpikir-pikir , cari2 resep  dan tanya sana –sini untuk dapat ide makanan apa yg bisa di buat untuk tema Rainbow.  Karena kalau kue lain seperti cake ,selain bahannya harus cari-cari lagi dan belum tentu bisa langsung jadi akhirnya saya pilih dari bahan singkong yang mudah didapat dan murah. Tapi kalau rasa saya kira tidak kalah dengan kue-kue lain..:)

Kue Ketimus ini biasanya di buat orang berwarna kecoklatan karena menggunakan gula merah . Tapi sekarang saya membuat kue ketimus dengan menggunakan gula pasir saja supaya bisa di beri warna-warna seperti warna pelangi.
Bahan pewarna yang saya gunakan merk Trans International.


Berikut adalah resepnya :

Ketimus Rainbow

Bahan

1 kg Singkong ( ketela pohon )
100 gr gula pasir
½ btr kelapa di parut
4 bh pisang raja matang di potong kecil-kecil atau di haluskan.
Garam secukupnya
Vanili secukupnya

Daun pisang untuk membungkus
Daun pandan di potong +/- 5cm

Cara membuatnya
Singkong di kupas lalu di parut. Lalu peras airnya sedikit hanya untuk mengeluarkan cairan yg warna kekuningan pada singkong.
Masukkan gula pasir, kelapa parut, pisang, garam dan vanili, aduk rata.
Bagi adonan menjadi 6 tempat sama rata lalu di beri warna ungu, biru, hijau, kuning, orange, merah.
Siapkan daun yg sudah di deang diatas api, beri potongan daun pandan lalu susun memanjang adonan yang sudah diberi warna tadi di atas daun . masing2 warna kira-kira sebesar telur puyuh.
Kemudian bungkus  ( seperti membuat lontong)
Kukus kurang lebih setengah jam atau sampai matang.
Hidangkan.
                                         
    Terima kasih.
    Salam pelangi dari Tress.AD  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar