warna itu indah,
warna itu sehat,
warna itu kehidupan itu sendiri

Jumat, 24 Agustus 2012

MINI RAINBOW LAYERED CAKE - Guntur Suradji


Dear : Trio Host n Sobat NCCers

Untuk laporan saya yg ke III ini mau posting dengan judul 'Mini Rainbow Layered Cake'
Kue ini berukuran mini. sengaja saya buat kue ini dengan ukuran mini. kue ini bertekstur lembut dan padat seperti lapis legit pada umumnya. tetapi tidak membuat eneg (apa ya bahasa Indonesianya..) - semoga dapat diterima oleh Trio Host RW berikut resepnya ...


Bahan A :
550 gr Kuning Telur
55 gr putih Telur
220 gr Gula
25 gr Emulsifier

Bahan B :
250 gr Mentega kocok
4 sm Susu Kental (bisa ditambah jika berasa kurang manis)
1/2 st Vanili Pasta / Rhum Bakar (Optional)

Bahan C:
100 gr Terigu Protein Sedang

Pewarna ; Merah, Jingga, Kuning, Hijau, Biru, Ungu (Sy menggunakan merk 'Trans') secukupnya

Cara :
1. Kocok telur dan gula sampai setengah mengembang. masukkan emulsifier, kocok sampai kental.
2. masukkan bahan B, mixer sebentar sampai rata. masukkan bahan C, aduk rata.
3. bagi  adonan menjadi 6 bagian. masing2 beri pewarna. siapkan loyang persegi 18 cm, poles, alas kertas, dan poles lagi.
4. panggang dengan api atas, seperti memanggang lapis legit, dimulai dengan warna ungu, biru, dan seterusnya..


Note :
- Satu lapisan ini cukup tebal, +/- 185 gr, jadi jangan menggunakan api yang terlalu
besar..ntar jadinya sudah gosong, tapi belom matang sempurna.
- Tiap kali selesai memanggang jangan lupa untuk ditekan2 terlebih dahulu sebelom menuang adonan berikutnya..
- Jangan lupa untuk mengaduk adonan sampai rata sebelom dituang ke loyang ..

Salam,
Gunz

Tidak ada komentar:

Posting Komentar